Kamis, 19 April 2012

Wikipedia Muat Informasi yang Tidak Akurat, 60% Artikel Memiliki Kesalahan Faktual

www.up2det.com [imagetag]Pusat Informasi Online - Wikipedia selama ini dianggap sumber ilmu pengetahuan di internet. Namun bilamana informasi yang dimuat di website mereka tidak akurat?
Setidaknya ini menurut studi yang dilakukan oleh Public Relation Journal. studi ini melibatkan 1.284 responden.

Dari survei tersebut ditemukan data jika hanya satu keluhan yang memeroleh tanggapan dari empat keluhan yang diajukan ke Wikipedia.

Data lain yang ditemukan adalah jika sebanyak 60% dari informasi yang ditampilkan di Wikipedia memiliki kesalahan faktual.

Dan yang lebih celakanya lagi, menurut survei ini, enam dari sepuluh artikel di Wikipedia ternyata memiliki keakuratan yang patut dipertanyakan,

Profesor Marcia DiStaso pemimpin penelitian ini mengatakan jika tak mengejutkan jika ditemukan data-data tersebut di kalangan responden.

Sebab Wikipedia sendiri bukan sebuah 'catatan resmi' bagi individu, kelompok, perusahaan, brand, atau peristiwa (sejarah).

Konten yang dikumpulkan dan dijejalkan di Wikipedia berasal dari kontributor di seluruh dunia yang secara bebas, dengan aturan dan kaidah tertentu menulis di Wikipedia.

Informasi yang terkumpul ini tentu saja perlu dipertanyakan keakuratannya. Sebab siapa saja dan dari background apa saja bisa menulis di Wikipedia.

"Mutlak hukumnya untuk menggali informasi dari banyak sumber dan tidak tersentral di satu ruang," terang Profesor Marcia DiStaso.

Nah bagi Anda yang kerap menggunakan Wikipedia sebagai referensi, alangkah bijaknya tidak menelan informasi dari Wikipedia secara bulat.

Gali informasi dan ilmu pengetahuan tidak dari satu 'sumur'. Kumpulkan, bandingkan, cermati, dan interpretasikan.

sumber

dindin 19 Apr, 2012

noreply@blogger.com (admin) 19 Apr, 2012


-
Source: http://blog-gugling.blogspot.com/2012/04/wikipedia-muat-informasi-yang-tidak.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com